Berita Nasional Terpercaya

Ini Cara Benar untuk Membawa Tas

0

HarianBernas.com ? Apakah Anda tahu jika membawa tas secara salah justru dapat mengganggu kesehatan Anda? Tanpa disadari, kebiasaan yang salah membawa tas dapat memberikan efek yang tidak baik untuk kesehatan Anda.

Oleh karena itu, sangatlah penting untuk Anda mengerti bagaimana  membawa tas yang tepat dan sesuai dengan kegiatan yang akan Anda lakukan. Di samping itu, sangat dibutuhkan pemahaman yang tepat bagaimana Anda dapat menghidari diri dari berbagai macam masalah kesehatan karena salah dalam membawa tas.

Berikut ini adalah cara yang benar dalam membawa tas.

Hindarilah beban siku

Ketika Anda memakai tas selempang, ada baiknya untuk dapat menaruh tas tersebut terus berada di atas bahu, jika dibandingkan Anda meletakkan tas tersebut di bagian siku. Hal ini akan dapat menghindarkan Anda dari cedera siku seperti tendinitis.

Maka akan jauh lebih baik, jika Anda membagi beban bawaan tak hanya pada satu tas selempang. Anda dapat membaginya ke dalam dua bagian tas. Mungkin Anda akan terlihat seperti membawa banyak bawaan, namun hal tersebut akan lebih baik untuk kesehatan Anda.??

 

Pindahkan posisi

Dengan membawa tas selalu pada posisi yang sama sepanjang waktu tentu akan dapat membuat otot pada sisi tubuh yang digunakan bekerja lebih keras. Di samping itu kebiasaan tersebut juga bisa memperburuk posisi tubuh Anda secara permanen. Untuk mencegah hal itu maka cobalah untuk selalu memindahkan tas Anda pada sisi tubuh secara bergantian setiap beberapa menit.??

 

Kenakan tas secara diagonal

Posisikan tas selempang Anda tepat berada di depan tubuh serta sesuaikan panjang tali untuk bisa meminimalisir efek ayunan yang dapat terjadi. Hal ini akan memungkinkan otot-otot penyangga tubuh akan bekerja lebih, sehingga akan mengurangi beban pada punggung bagian bawah.

 

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.