Berita Nasional Terpercaya

Bom Bunuh Diri Tewaskan Belasan Orang di Pakistan

0

HarianBernas.com – Teror bom kembali menyerang Pakistan. Situs media Dawn memberitakan kalau setidaknya 13 orang tewas dan lebih dari 80 orang terluka akibat ledakan bom yang terjadi di kota Lahore pada hari Senin malam (13/2/2017) waktu setempat. Enam di antara korban tewas diketahui sebagai anggota polisi.

Menurut inspektur jenderal Mushtaq Ahmad Sukhera, ledakan bom tersebut dilakukan oleh seorang pelaku bom bunuh diri di tengah-tengah berlangsungnya aksi protes di depan gedung Dewan Punjab. Sukhera menambahkan kalau sasaran yang diincar pelaku adalah rombongan polisi yang tengah mengawal aksi protes.

Seusai terjadinya ledakan, Jamat-ul-Ahrar mengeluarkan pernyataan kalau aksi tersebut dilakukan oleh pihaknya. Jamat-ul-Ahrar adalah kelompok penyusun Taliban Pakistan yang aktif beroperasi di Pakistan utara dan dinyatakan sebagai kelompok terlarang oleh pemerintah Pakistan.

Suara sirene ambulans terdengar bersahut-sahutan setelah ledakan terjadi. Tentara dan pemadan kebakaran juga turut diterjunkan ke lokasi ledakan. Sekarang lokasi bekas ledakan masih dipadati oleh polisi dan anggota tim forensik yang tengah melakukan penyelidikan untuk mengumpulkan bukti-bukti baru.

Aksi protes yang dirusak oleh serangan bom itu sendiri dihadiri oleh sekitar 400 demonstran yang berasal dari golongan pembuat obat. Mereka awalnya melakukan aksi protes di depan gedung parlemen setempat karena merasa dirugikan oleh tindakan terbaru pemerintah mengenai pemberantasan obat-obatan ilegal.

Leave A Reply

Your email address will not be published.